Cari Kado Valentine, Jangan Sampai Tertipu Beli Jam KW (Palsu)

Memasuki bulan Februari, banyak orang mulai berburu hadiah untuk pasangan, teman maupun keluarga tercinta. Karena hadiah ini melambangkan cinta, jangan sampai Anda terjebak memberikan barang palsu alias KW.  Tentunya Anda tak mau jika cinta Anda dianggap palsu juga, bukan?

Berbagai benda, khususnya yang bernilai tinggi, memang tak luput dari incaran para produsen produk KW. Mulai dari pakaian, sepatu, tas, kacamata hingga jam tangan; kerap menjadi sasaran produksi tiruan. Mirisnya, produk-produk tiruan tersebut justru lebih mudah didapatkan.

Sebagai contoh, ketika Anda memasukan nama suatu brand jam tangan melalui mesin pencari seperti google, akan muncul  lebih banyak produk replika ketimbang produk yg asli atau authentic. Hal ini terjadi lantaran tingginya demand akan barang-barang tiruan tersebut.

Ada banyak orang yang ternyata tidak keberatan menggunakan barang KW dengan berbagai alasan Karena itu, Anda perlu berhati-hati jika memang bermaksud membeli produk orisinil, terutama yang memiliki predikat barang mewah. Maka ini, pada kesempatan kali ini, TIK-TOK mencoba membagikan beberapa tips untuk mengenali jam tangan palsu atau KW.

1. Cek Harga

Ketika Anda menemukan sebuah jam tangan yang menarik, segeralah telusuri harga pasaran jam tangan tersebut melalui situs resmi. Karena dibuat menggunakan material yang berkualitas rendah, sebuah jam tangan replika biasanya akan dibandrol dengan harga yang jauh di bawah pasaran. Kendati demikian, hal ini bukan menjadi penentu mutlak. Pasalnya, saat ini produsen barang KW semakin berambisi membuat tiruan yang semirip mungkin dengan aslinya, sehingga besar kemungkinan harganya menjadi semakin tinggi.
Mengenali Jam Tangan KW

2. Rasakan dan Dengarkan

Jika Anda belum yakin dengan acuan harga, cobalah pegang dan rasakan bobot dari jam tangan tersebut. Jam tangan authentic akan memiliki bobot yang cukup berat dikarenakan dibuat menggunakan material berkualitas tinggi seperti logam mulia dan bebatuan berharga. Selain itu, bunyi detik pada jam tangan asli biasanya terdengar sangat halus. Kalau Anda merasa jam tangan tersebut sangat ringan dan berdetak cukup keras, perlu dicurigai bahwa itu adalah produk tiruan.

3. Tajamkan Mata

Percaya atau tidak jam tangan palsu tidak  memiliki “nyawa” seperti halnya produk asli. Ini karena jam tangan authentic umumnya dibuat dengan tangan alias handmade. Berbeda halnya dengan jam tangan KW yang diproduksi secara massal. Karena itu, coba telitilah detail jam tangan yang Anda incar secara seksama. Mulai dari cat, jenis huruf, cap logo, ukiran hingga pengejaan. Jika Anda sampai menemukan ukiran yang kasar, goresan, cat terkelupas, bahkan nama yang salah eja; tak perlu pikir panjang, dapat dipastikan itu adalah jam tangan palsu!
Mengenali Jam Tangan Palsu

4. Teliti Permukaan Kaca

Salah satu cara untuk menilai kualitas jam tangan tersebut adalah dengan meneliti permukaan kacanya. Jam tangan tiruan umumnya menggunakan bahan baku berupa mineral kristal, sementara jam tangan asli dibuat dari mineral safir. Anda dapat memeriksanya dengan cara memiringkan sedikit jam tangan dan melihat berkas cahaya di permukaan kacanya. Jika terlihat berwarna biru maka bahan bakunya adalah safir. Namun, jika Anda melihat berkas cahaya berwarna hijau, maka jam tangan tersebut menggunakan mineral Kristal.

5. Pilih yang Terpercaya

Cara paling aman untuk menghindar dari jerat barang tiruan, sebaiknya Anda mempertimbangkan untuk membeli di gerai resmi dan terpercaya. Jangan sesekali membeli dari perantara. Selain itu,  sama juga seperti koleksi tas-tas mewah,  sertifikat merupakan aset yang membuktikan bahwa jam tangan tersebut asli. Dan untuk menjamin keaslian dan kualitas produk, pastikan jam tangan disertai kartu garansi yang dilengkapi dengan hologram resmi. Biasanya waktu garansi jam tangan berkisar antara 1-3 tahun.

Nah, jika Anda telah berhasil terhindar dari jam tangan KW, jangan lupa untuk selalu merawat jam tangan asli Anda. Karena, meskipun terbukti asli, nilai dari sebuah jam tangan akan turun jika Anda tidak dapat merawatnya dengan baik. Pastikan Anda juga menyerahkan perawatan jam tangan Anda di tangan yang tepat seperti di gerai resmi atau toko reparasi jam terpercaya.

TIK-TOK Watch Repair sebagai toko reparasi jam profesional dan terpercaya di Indonesia menyediakan service pergantian baterai serta kebutuhan service/reparasi jam tangan lainnya, baik melalui toko-toko kami yang tersebar di Jakarta, Surabaya, Solo, dan Bali maupun secara online dengan menghubungi CS kami di nomor WhatsApp +6281219537308.

Instagram : @tiktokrepair
Facebook  : TIK-TOK Watch Repair.

Leave a comment

Open chat
1
Hi,

You will be connected to TIK-TOK Watch Repair customer service.

Please click the button below to have a direct WhatsApp chat with us.

------------------

Hi,

Anda akan terkoneksi dengan customer support kami dari TIK-TOK Repair

Silahkan gunakan tombol di bawah ini untuk memulai chat.